Pikiran Rakyat Online

   

 
FUUI Beberkan Dokumen Keterlibatan Panji Gumilang dalam Gerakan NII
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   19:25)
AGUNG NUGRAHA/"PRLM"

BANDUNG, (PRLM).- Forum Ulama Umat Indonesia (FUUI) membeberkan dokumen keterlibatan pimpinan pondok pesantren Al Zaitun AS Panji Gumilang dengan gerakan NII KW 9 dalam konferensi Pers di mesjid Al Fajr Jl Cijagra Buahbatu, Kota Bandung. Senin (9/5).

read more


 
Akibat Serbuan Gula Rafinasi, 10 Ribu Ton Gula Petani Tebu tak Terjual
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   19:12)

SUMBER, (PRLM).- Sedikitnya 10.000 ton gula pasir milik perkumpulan pedagang besar yang dibeli dari petani tebu belum terjual. Tidak lakunya gula lokal tersebut diduga akibat serbuan gula rafinasi dan terkendala transportasi.

Gula tersebut masih menumpuk di gudang-gudung milik petani. Gula rafinasi yang seharusnya untuk pabrik kini beredar bebas di pasaran hingga mengakibatkan harga gula lokal tertekan.

read more


 
Puluhan Hektar Palawija di Gunung Guruh Diranjah Babi Hutan
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:57)

SUKABUMI, (PRLM).- Serangan babi hutan di Kecamatan Gunung Guruh, Kabupaten Sukabumi semakin meluas. Tercatat puluhan hektar tanaman palawija di sejumlah perkampungan di Desa Guruh dan Desa Cikujang dijarah binatang itu. Sebagian besar tanaman palawijaya yang baru tumbuh dirusak dan dimakan babi hutan.

read more


 
Nelayan Rumpon Keluhkan SPBN Solar Dimonopoli Pengusaha Besar
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:48)
ADANG JUKARDI/"PRLM"

PALABUHANRATU, (PRLM).- Sejumlah nelayan rumpon mengeluh karena Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN) yang ada di Dermaga II Palabuhanratu, diduga dimonopoli oleh para pengusaha kapal-kapal besar. Padahal, keberadaan SPBN itu untuk melayani kebutuhan bahan bakar semua nelayan dengan kapasitas mesin perahu maksimal 30 GT (gross ton).

read more


 
Oknum Aparat Desa Gempol Hamili Anak di Bawah Umur
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:36)

KARAWANG, (PRLM).- IM, oknum Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa Gempol, Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang diduga kuat memperkosa hingga hamil anak di bawah umur. Akibat ulah bejadnya tersebut, warga desa mengecam tindakan IM. Bahkan, Kepala Desa Gempol atas persetujuan BPD memberhentikan dengan tidak terhormat.

read more


 
Tiga Anggota “KPK” Diamankan Polres Ciamis
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:27)

CIAMIS, (PRLM).- Tiga pria warga Sumedang yang mengaku anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diamankan petugas Polsek Pangandaran, Ciamis, Senin (9/5). Ketiganya, yakini P, A dan C ditangkap karena dilaporkan oleh Kepala Desa Pangandaran Darmin meminta uang sebesar Rp 30 juta. “Ketiganya kami tangkap untuk dimintai pertanggungjawabannya,” kata Kasat Reskrim Polres Ciamis AKP Irfan Nugraha.

read more


 
Putra Amien Rais Calon Wali Kota Diunggulkan
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:13)

YOGYAKARTA,(PRLM).- Hanafie Rais, putra tokoh reformasi HM Amien Rais menjadi bakal calon wali kota Yogyakarta paling favorit/diunggulkan dibanding 13 bakal calon lainnya, yang akan bersaing dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang dijadwalkan September 2011.

Dosen politik internasional Fakultas Ilmu Sosial Politik Universitas Gadjah Mada (UGM) tersebut memastikan ikut mencalonkan wali kota, didukung oleh sejumlah partai di antaranya Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Golkar.

read more


 
Rencana Pemeliharaan Jaringan Listrik, Selasa (10/5)
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:08)

UNTUK menjaga pelayanan kepada konsumen, PLN Bandung akan melakukan pekerjaan pemeliharaan yang membutuhkan pemadaman listrik, Selasa (10/5) pukul 10.00-13.00 WIB untuk sebagian RS Santo Yusup, Jln. Cikutra, Jln. A. Yani, dan Pasar Cicadas.(A-71)***


 
Pameran Kab. Bandung Hasilkan Transaksi Rp 4,6 Miliar
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   18:05)

SOREANG,(PRLM).- Pameran Dinamika Kreativitas yang menyemarakan peringatan hari jadi ke-370 Kabupaten Bandung menghasilkan transaksi Rp 4,6 miliar. Transaksi itu terdiri atas uang tunai Rp. 2,752 miliar dan nilai transaksi kontrak/ kredit sebesar Rp 1,96 miliar.

read more


 
Polisi Akan Jaga Pelaksanaan UN SD
(Pikiran Rakyat Online, 9 May 2011   17:58)

BANDUNG,(PRLM).- Sesuai jadwal, sebanyak 786.458 siswa SD/MI di Jawa Barat akan mengikuti UN yang secara serentak dilaksanakan Selasa (10/5).

Sementara jumlah sekolah penyelenggara di Jawa Barat tercatat 22.653 sekolah. “Seluruh distribusi soal sudah selesai dilaksanakan, termasuk Garut dan juga Kabupaten Bandung Barat. Cadangan pun sudah disimpan di semua kabupaten kota, sehingga kalau ada kekurangan langsung bisa diatasi,” kata Kabid Pendidikan Dasar Dede Hasan.

read more


 

Comments are closed.