Pikiran Rakyat Online

   

 
Ikut Sterilisasi di India Dapat Hadiah Mobil
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   13:46)

NEW DELHI, (PRLM).- Para pejabat kesehatan di negara bagian Rajasthan, India, meluncurkan program baru dalam upaya mengurangi tingkat pertumbuhan penduduk. Mereka mendorong para pria dan wanita untuk suka rela melakukan sterilisasi dengan imbalan mobil dan hadiah-hadiah lain.

"Pasangan yang bersedia menjalani prosedur sterilisasi mulai hari ini hingga 30 September otomatis memiliki kesempatan mendapatkan hadiah utama berupa mobil," kata Pratap Singh Dutter, pejabat kesehatan di Rajasthan kepada kantor berita AFP, Jumat (1/7), seperti dikutip BBC.

read more


 
Jaksa Ragukan Kredibilitas Pelayan Hotel yang Mengaku Diperkosa
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   13:38)

NEW YORK, (PRLM).- Jaksa penyidik yang menangani kasus pelecehan seksual mantan orang nomor satu IMF Dominique Strauss-Kahn (DSK), Jumat (1/7) meragukan kredibilitas pelayan hotel yang mengaku telah diperkosa pria berusia 62 tahun itu.

read more


 
Coventry City Kontrak Joe Murphy
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   13:26)

LONDON, (PRLM).- Klub anggota kompetisi Championship Coventry City telah menandatangani kontrak bagi penjaga gawang internasional Republik Irlandia Joe Murphy selama tiga tahun setelah keluar dari Scunthorpe United.

The Sky Blues berburu penjaga gawang setelah penjaga gawang nomor satu mereka Keiren Westwood memutuskan untuk bergabung dengan klub anggota kompetisi Liga Premier Sunderland. Bersama dengan The Black Cats Joe Murphy pernah membela tim ini pada 2006.

read more


 
Polres Sukabumi Dapat ISO Pelayanan SIM, STNK dan BPKB
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   13:13)

PALABUHANRATU, (PRLM).- Polres Sukabumi berhasil mendapatkan sertifikat SNI ISO 9001:2008 dari B4T (Balai Besar Bahan Baku Teknik) Bandung. Dengan sertifikat ISO tersebut, kualitas pelayanan penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) di Polres Sukabumi, dinilai sudah berstandar nasional.

read more


 
Jenderal Petraeus Dikukuhkan untuk Pimpin CIA
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   12:59)

WASHINGTON, (PRLM).- Senat Amerika telah mengukuhkan Jenderal David Petraeus sebagai pemimpin baru Badan Intelijen Pusat AS, CIA. Demikian seperti dikutip VOA, Jumat (1/7).

Jenderal berbintang empat itu dengan mudah memperoleh persetujuan hari Kamis dengan suara 94 lawan nol. Ketua Komisi Intelijens Senat Dianne Feinstein mengatakan Jenderal Petraeus adalah orang yang tepat untuk jabatan itu, dengan mengatakan pengalaman militer dan ketrampilan analisanya akan sangat membantu.

read more


 
Eduardo Salvio Bertahan di Atletico Madrid
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   12:47)

MADRID, (PRLM).-Atletico Madrid telah mengumumkan bahwa winger mereka Eduardo Salvio akan menjadi bagian skuad Los Rojiblancos di musim depan. Pemain internasional Argentina berusia 20 tahun itu sempat dikaitkan dengan kontrak permanennya dengan Benfica setelah menjalani musim yang bagus di liga Portugal dengan status sebagai pemain pinjaman bagi Benfiquistas, demikian dilaporkan oleh "Goal", Jumat (1/7).

read more


 
TEPCO Kerahkan Robot Pembersih ke PLTN Fukushima
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   12:35)

TOKYO, (PRLM).- TEPCO menempatkan sebuah robot di dalam sebuah fasilitas beradioaktif tinggi di PLTN Fukushima Daiichi guna mendekontaminasi lokasi tersebut.

Bangunan Reaktor No. 3 dipenuhi pasir, debu serta reruntuhan beradioaktif tinggi karena mengalami kerusakan parah dalam sebuah ledakan hidrogen bulan Maret lalu. Tingkat radiasi di dalam fasilitas tersebut adalah 170 milisievert per jam pada nilai tertinggi. Tingginya radiasi menghalangi para pekerja masuk ke dalamnya serta mengambil langkah-langkah mencegah terjadinya kembali ledakan.

read more


 
Cina akan Aktif Berkontribusi dalam Perdamaian Dunia
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   12:26)

BEIJING, (PRLM).- Partai Komunis Cina (PKC) akan melanjutkan kebijakan partai untuk terus membuka diri dan aktif berkontribusi terhadap perdamaian dunia. Demikian diungkapkan Sekjen Partai Komunis Cina Hu Jintao pada peringatan ulang tahun PKC ke-90, seperti dikutip Xinhuanet, Jumat (1/7).

"Partai Komunis Cina bersama Rakyat Cina selama ini tekah menjadi kekuatan positif dalam mempromosikan pembangunan dan perdamaian dunia," kata Presiden Cina Hu seraya menambahkan akan meneruskan kebijakan luar negeri Cina yang independen.

read more


 
445 Peserta Ikuti Perkemahan Ilmiah Remaja Nasional
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   12:12)

JAKARTA, (PRLM).- Sebanyak 445 peserta dari 30 provinsi akan mengikuti kegiatan Perkemahan Ilmiah Remaja Nasional (PIRN) X, berlangsung di Jombang Jawa Timur 3 s.d. 9 Juli 2011. Kegiatan yang merupakan hasil kerja sama Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan pemerintah Kabupaten Jombang itu bertema "Membangun Remaja Kreatif melalui Budaya Meneliti".

Dari 445 peserta itu meliputi dari 332 pelajar SMP/sederajat dan SMA/sederajat. Sedangkan, lainnya adalah 113 guru SMP/sederajat dan SMA/sederajat yang pada saat bersamaan akan mengikuti loka karya penelitian.

read more


 
Dada: Harus Memiliki Konsep Bagaimana Mengatasi Persoalan Bangsa
(Pikiran Rakyat Online, 1 July 2011   11:57)

BANDUNG, (PRLM).- Walikota Bandung Dada Rosada mengemukakan, selain masalah regenerasi yang harus menjadi fokus dari Paguyuban Pasundan juga mengenai masalah sosial, penyakit masyarakat dan juga Pancasila yang sudah mulai dilupakan.

"Paguyuban Pasundan harus memiliki konsep bagaimana mengatasi ini, bagaimana menyelesaikan persoalan bangsa dan bagaimana mempertahankan Pancasila," ujar Dada dalam pertemuan Paguyuban Pasundan di Gedung Paguyuban Pasundan Jln. Sumatera Bandung, Jumat (1/7).

read more


 

Comments are closed.