Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Terlibat Korupsi Rp80 M di Batubara - Kejagung Tangkap Bos Pasific Fortune di Medan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:05)

Tim penyidik Kejagung me­nangkap Direktur PT Pa-sific Fortune Management, Il­ham Martua Harahap dan Da­ud Aswan Nasution di Hotel Grand Istana Medan, Kamis (7/7) pukul 00.30 WIB. Kedua­nya ditetapkan sebagai tersangka oleh Penyidik Keja-gung dengan sangkaan terlibat ko­rupsi dana kas Pemkab Ba­tubara Rp80 miliar.


 
Sumut Punya Sekda Defenitif
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:04)

Pemprovsu dalam bulan Juli ini sudah punya Sekda defenitif. Tim Penilai Akhir (TPA) juga telah menyeleksi tiga calon dari Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho.


Hal itu dikatakan Di­rek­torat Jenderal (Dirjen) Oto-nomi Daerah (Otda) Kemen­tri­an Dalam Negeri (Kemen­dagri) Djohermansyah Djohan kepada pers, Kamis (7/7).


 
Pemalsu Vitamin Rambut Ditangkap di Pajak Sambas
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:03)

Petugas Sub Ekonomi Di­re­ktorat Reskrimsus Poldasu meng­­gerebek toko kosmetik di Jalan Sambas Medan, kemarin. Tem­pat itu diduga dijadikan tem­­­pat untuk memalsukan se­jumlah kosmetik, terutama produk vitamin rambut PT Cresindo.


Dalam penggerebekan itu, petugas mengamankan dua wanita dan dua kotak produk milik PT Cresindo yang diduga sudah dipalsukan. “Saya sudah dengar infor­ma­sinya, tapi jenis kosme­tik­nya belum tahu dan ada yang sudah diamankan. Saya sedang di Jakarta,” kata Direktur Reskrimsus Poldasu, Kombes Sadono Budi Nugroho ketika dikonfirmasi via ponselnya, kemarin.


 
Bukti Mulai Terkuak, Jiwasraya Manipulasi Data dan Umur
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:01)

Pihak asuransi Jiwasraya Medan diduga telah memanipulasi data dan umur para karyawan PD Pasar. Fakta ini bisa di­li­hat saat mengambil premi, kar­yawan mengaku telah dirugikan antara Rp1 juta sampai Rp5 juta per orang.


 
Impikan Lara Croft
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:01)

Jago tembak begitu juga dengan keahlian beladiri Lara Croft memang tak perlu diragukan lagi. Tokoh dalam film Tomb Raider itu pun sangat diimpikan seorang Kirana Larasati.


Selama ini, Kirana memang belum pernah berperan di film laga. Ia berharap suatu saat bisa mendapat peran sebagai perempuan perkasa seperti layaknya Lara Croft.


 
Ritual Land Diving di Vanuatu
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 8 July 2011   06:00)

Di Vanuatu, para pria penduduk asli Pulau Pantekosta memiliki sebuah ritual ekstrem yang dilangsungkan setiap April hingga Mei, atau Juni. Ritual melompat dari susunan kayu dengan kepala ke bawah ini dimaksudkan untuk menguji kejantanan remaja pria menuju usia kedewasaan.


National Geographic baru-baru ini menulis, ritual yang bisa memicu adrenalin ini mirip dengan bungee jumping. Namun, ritual yang disebut Naghol (Land Diving) di Vanuatu di Kepulauan Pasifik ini lebih ekstrem.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Saktiawan Cs Ungguli Tim Pra Pon Sumut
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 7 July 2011   06:48)

Pertandingan amal an­tara Medan All Star Medan me­lawan Pra Pon Sumut mendapat sambutan hangat masya­rakat Medan di stadion Te­la­dan, Rabu (6/7). Pertandingan ini mengumpulkan dana un­tuk tim Pra Pon Sumut yang akan berjuang menuju PON XVIII di Kepri, tahun depan. Medan All Star unggul 4-3 atas Pra Pon Sumut.


Pelatih Pra Pon Sumut Ru­di Saari mengatakan dengan kekalahan atas Medan All Star akan membuat anak-anak me-nyadari bahwa mereka belum ada apa-apanya. Hal ini akan menambah pembelajaran bagi tim Pra Pon Sumut. "Sangat di­kecewakan anak-anak tak mampu menunjukkan ke-mam­puan dalam menghadapi senior, sehingga mental mereka lemah," tutur Rudi.


 
Dugaan Penipuan di Jiwasraya Medan - Polisi dan Walikota Diminta Bertindak Tegas!
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 7 July 2011   06:21)

Walikota Medan dan apa­rat penegak hukum di daerah ini diminta bertindak menuntaskan dugaan penipuan dan penggelapan uang asuransi milyaran rupiah yang tersimpan di Asu­ransi Jiwasraya Medan.


"Kasus ini sudah menjadi per­bincangan hangat di PD. Pa­sar Medan dan ini harus disikapi agar bisa selesai dan tidak mengganggu kinerja Perusahaan Daerah (PD) ke depan," ujar beberapa karyawan/ti PD. Pasar Medan pada Jurnal Medan di Kantor Jalan Sutomo Medan.


 
Widi - Sebut Vokalis, Widi pun Dilepas
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 7 July 2011   06:20)

Widi tampaknya harus berterima kasih kepada band-nya, Vierra. Bukan hanya membawanya menjadi seorang yang terkenal, ia juga lolos dari penculikan setelah mengaku sebagai vokalis Vierra. Rabu (6/7) dini hari, Widi menjadi korban penculikan oleh tiga pria di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Ia mendapat ancaman dan perlakuan tak menyenangkan.


"Sempat ada ancaman," ungkap kuasa hukumnya, Minola Sebayang saat ditemui di RSCM, Jakarta Pusat. Usaha yang dilakukan Widi itu tidak berhasil. Selama 30 menit Widi pun berada dalam Honda Civic hitam itu.
Sampai akhirnya Widi mengaku sebagai vokalis Vierra. Para penculik pun melepaskannya. "Dan akhirnya Widi menceritakan siapa dirinya, ia sebagai vokalis Vierra, kemudian dia turun­kan," terangnya.


 
Monyet Memfoto Dirinya Sendiri
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 7 July 2011   06:19)

Tingkah seekor monyet di taman nasional di Sulawesi Utara menjadi sorotan dunia. Hewan primata ini mengambil sebuah kamera milik seorang fotografer. Bukan hanya mengambil, monyet hitam tersebut mengabadikan dirinya sendiri. Seperti manusia, monyet itu juga mampu tersenyum saat memfoto dirinya sendiri.


Melansir Daily Mail, Selasa (5/7), sang fotografer ternama, David Slater (46) menjelaskan ketika ia berada di sana mengabadikan sejumlah satwa liar, suara dari kamera milik Slater ternyata memikat perhatian monyet hitam itu.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Kelabui Nasabah, Jiwasraya Dilaporkan ke Polisi
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 6 July 2011   06:59)

Pihak PT. Asuransi Jiwas­raya tidak transparan dan be­lum memberikan penjelasan atas penghapusan produk la-ma ke produk baru tanpa persetujuan karyawan PD. Pa­sar Medan. Hal itu diungkapkan D. Poliandra karyawan PD. Pasar Medan pada Jurnal M-e­dan, Selasa (5/7) sehubungan surat mohon penjelasan yang disampaikan ke pimpinan PT. Jiwasraya Medan tertanggal 21 Juni 2011 lalu.


"Sampai saat ini surat itu be­lum dibalas, padahal kar­ya­wan menginginkan ada trans­paransi sehingga kar­yawan tahu duduk persoal­an dengan penghapusan produk lama diganti menjadi produk baru yang sangat meru­gi­kan ratusan karyawan," jelas Poliandra.


 
Giliran Mesjid Agung Heboh Bom
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 6 July 2011   07:00)

Mesjid Agung Jalan Pange­ran Diponogoro, yang posisinya bersebelahan dengan kantor Gubernur, kembali heboh ter­ka­it bom. Sebelumnya, Medan sempat diterpa kasus serupa da­lam rentang sebulan terakhir, dimulai dari kantor Pemko Me­dan, Bank Danamon, Supermall di Binjai dan yang terakhir di per­simpangan Jalan Juanda-Jalan Katamso.


Di Mesjid Agung, kemarin, ke­­curigaan ini berawal, ketika sebuah mobil pick-up ber no­mor polisi BK8827 PH, yang par­kir lebih dari sehari di depan Mesjid Agung.


 
Dai Sejuta Umat Wafat, Sumut Berduka
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 6 July 2011   06:52)

Plt Gubernur Sumut, Gatot Pujo Nugroho ST menyampai­kan ikut berduka atas wafatnya KH Zainuddin MZ. Ia menilai sosok Zainuddin MZ merupakan ulama yang mampu menjelas­kan Islam secara sempurna dengan kata yang jelas. Sehingga pesan yang disampaikannya dapat dimengerti dan dipahami dengan baik.


Zainuddin MZ yang pernah terjun ke dunia politik dan akhirnya kembali ke jalan dakwah ini, memiliki pemahaman yang baik tentang Islam dan dalam penyampaiannya dila­ku-kan dengan mudah dan hemat. Sehingga dapat dipahami pendengarnya dengan gamblang.


 
Lomba Lari Sambil Gendong Istri
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 6 July 2011   06:37)

Pada Minggu (3/7) sebuah pertandingan unik lomba lari sambil menggendong istri digelar di Sonkajarvi, 490 kilometer utara Helsinki, Finlandia.


Sebagaimana diberitakan Metro, Selasa (5/7), lomba lari ini mewajibkan para suami menggendong istri mereka melintasi berbagai rintangan. Rintangan yang para suami harus telusuri tidak tanggung-tanggung. Sambil menggendong istrinya, para suami harus melintasi pagar, jalanan berbukit dan kolam air.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Pertamina Tahu Diselundupkan - Belum Bisa Dipastikan Kapan Kelangkaan Berakhir
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 5 July 2011   06:04)

General Manajer, Pertamina Regional I Sumut, Gandhi Sriwidodo, meng­akui kelangkaan BBM disebabkan ada pihak yang seharusnya tidak mendapat subsidi namun mencari yang subsidi di SPBU.

“Penjualan tidak normal dan tidak tepat sasaran,” sebutnya, kemarin dalam rapat dengar pendapat dengan anggota DPRDSU.


 
Jiwasraya Kelabui Karyawan PD Pasar
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 5 July 2011   06:00)

Jumlah dana asuransi kar­ya­wan PD Pasar Medan ke Ji-wasraya mulai tahun 2001 sampai 2009 yang jumlahnya mencapai miliaran rupiah, semakin kabur. Penyetoran selama ini, menghasilkan nilai sangat kecil dan tidak sesuai dengan kumulasi jumlah setoran selama kurun waktu tersebut.


 
Belajar Bahasa Arab
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 5 July 2011   06:57)

Meski belum dikaruniai momongan usai menikah dengan Irwansyah, Zaskia Sungkar sudah mempunyai rencana pendidikan untuk anaknya kelak. Ia pun ingin nantinya sang anak memprioritaskan bahasa Arab ketimbang bahasa Inggris.


"Kalau bahasa Inggris kan standart semuanya pake bahasa Inggris, tapi kalau bahasa Arab itu kan jarang. Jadi kenapa nggak anak-anak diajarin bahasa Arab dari sekarang," ungkapnya saat ditemui usai peresmian Taman Kanak-kanak Khalifah di Jalan Perkici Raya, Blok EA-3 No 7, Bintaro, Tangerang, Senin (4/7).


 
Hasil Perkawinan Keledai dan Zebra
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 5 July 2011   06:54)

Seekor hewan unik terlahir di China kemarin. Hewan ini dikategorikan sebagai spesies yang cukup langka. Para ilmuwan menyebutnya Donkra, singkatan dari Donkey (Keledai) dan Zebra.


Donkra mempunyai ciri-ciri yang unik. Bagian atas tubuhnya cenderung seperti keledai. Namun, di bagian pinggul ke bawah terdapat garis-garis putih mirip zebra. Sebagaimana diberitakan Daily Mail, Senin (4/7), Donkra lahir dari ibu zebra dan ayah keledai disebuah cagar hewan di Xiamen, China pada Minggu pagi (3/7). Sebutan Donkra diberikan jika induknya zebra dan ayahnya keledai.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Pemilik Gudang Kebal Hukum
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:19)

Keberhasilan Poldasu menggerebek gudang ilegal CPO di Langkat dinilai belum sempurna. Apalagi pemilik gudang belum ditangkap dan gudang itu telah beroperasi kembali.

“Mestinya polisi harus bekerja sec­a­ra tuntas. Pemi­liknya juga ikut di­pe­riksa atau ditangkap. Tak ada yang kebal hu­kum di Indonesia,” sindir Budi A, Koordinator Intai Korupsi USU, kemarin kepada Jurnal Medan.


 
Selingkuh, Warga Gerebek PNS Pemprovsu
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:16)

Seorang pegawai negeri sipil di jajaran Pemprovsu, Rahalim Azhari Lubis (50) war­ga Jalan Orcit B 11 Lingkungan 29 kompleks Griya Marelan 3 Ke­lurahan R Pulau Medan Ma­relan, Minggu (3/7) pagi, dige­rebek warga bersama seorang wanita. Dia dituduh ber­se­ling­kuh de­ngan Nurainun (34) ka­re­na tertangkap tangan se­dang tidur dalam sebuah kamar.


Rahalim ini merupakan pe­gawai di kantor pendidikan dan pelatihan Pemprovsu, di­periksa di Polsekta Medan La­buhan.


 
Kartu Sehat Bikin Warga Jadi Sakit
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:15)

Adanya aturan baru untuk mendapatkan kartu Medan se­hat malah membuat warga jadi malah sakit.


“Dulu sewaktu mengurus kartu Medan Sehat yang baru, saya sudah mendatangi ru­mah kepling, tapi tidak ada di rumah. Dan beginilah jadinya kami belum mendapat kartu baru lagi, sulitnya minta ampun,” ucap Herman Tanjung, warga Jalan Bro­mo, Gang Setuju, Lo­rong Karib, Kelurahan Binjai-Kecamatan Medan Denai kini telah tertahan di Puskesmas di Jalan Bromo.


 
PD Pasar Butuh Direksi
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   09:14)

Penempatan empat Direksi PD. Pasar secara definitif, sudah mendesak. Pasalnya, tertunda­nya penempatan itu kinerja perusahaan Daerah (PD) itu menjadi “jalan di tempat”. Bah­kan, karyawannya ibarat anak ayam kehilangan induk.


Penempatan Direksi PD Pasar Medan sudah mendesak. Walikota Medan diminta sece­pat­nya mendefinitifkan agar kinerja PD Pasar Medan semakin baik di bawah komando empat Direksi, Direktur Utama, Direk­tur Umum, Direktur Operasi dan Direktur Sumber Daya Manusia (SDM).


 
Kasus Korupsi Bansos dan Humas Mengendap di Kejari Medan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:14)

Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan dinilai lamban mena­ngani kasus korupsi di Medan. Hingga Juni 2011, tak satupun perkara yang dilimpahkan ke pengadilan.


Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan, Nuriono SH menyebutkan, progres kinerja jaksa bisa dilihat dari kasus yang ditanganinya. "Namun, hingga kini, tak ada per­kara yang ditangani naik ting­kat penanganannya," sindir Nu­riono, Ming­gu (3/7).


 
Jutaan Laba-laba Bangun Rumah di Pohon
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:09)

Sebuah pemandangan unik tampak di Provinsi Sindh, bagian tenggara Pakistan baru-baru ini. Jutaan laba-laba membangun tempat tinggal mereka di pepohonan dekat kawasan yang baru digenangi banjir.


Diyakini, laba-laba tersebut mencari tempat tinggal yang lebih aman pasca-banjir besar. Fenomena ini cukup menarik perhatian warga dan pengunjung yang melintas termasuk fotografer Russell Watkins.


 
Yuni Shara - Makin Serius
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 4 July 2011   06:09)

Penyanyi Yuni Shara mengaku semakin serius menjalani hubungan cintanya dengan presenter Raffi Ahmad. Meskipun perbedaan umur di antara keduanya cukup jauh, hal tersebut tidak dijadikan sebagai kendala.


"Masih persiapan, ada progres, kita maju. Nggak mungkin selama ini kita berhubungan tapi jalan di tempat," ungkap Yuni yang ditemui bersama Raffi usai manggung di acara Gebyar BCA di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Sabtu (2/7) malam.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Puting Beliung Terjang Pesta Rondang Bintang
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 1 July 2011   23:17)

Warga di Kecamatan Raya Simalungun, khususnya di se­putaran eks kantor bupati Si­malungun dikejutkan dengan puting beliung, kemarin. Angin itu sempat membuat Pesta Ron­dang Bintang (PRB) yang sedang berlangsung nyaris be-rantakan. Apalagi angin itu sem­pat membuat teratak tempat acara itu digelar beterbang­an.


 
Ahli Waris Korban Kecelakaan Aek Latong Terima Santunan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 1 July 2011   23:15)

Sebanyak sembilan dari 19 orang korban jiwa kecela-kaan bus Antar Lintas Suma­tera (ALS) di Desa Aek Latong Kabupaten Tapanuli Selatan menerima langsung santunan dari PT Jasa Raharja Cabang Sumut. Ahli waris korban, me­nerima dana santunan se­nilai Rp25 juta per korban.


Penyerahan ini, disaksikan Plt Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho, kemarin (1/7) di Aula Martabe Medan. Ahli warisnya yang menerima santunan, Talita Nur anak bung­su dari Alm Dahniar ti­dak bisa menahan air ma­ta­nya.


 
Victoria Beckham - Ogah Bugil
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 1 July 2011   23:13)

Biasanya, beberapa selebriti dunia yang tengah hamil rela berpose bugil untuk pemotretan sebuah majalah atau dokumentasi pribadi. Namun, jangan pernah berharap hal itu akan dilakukan Victoria Beckham.


Penyanyi yang kini berprofesi sebagai desainer itu kini tengah hamil anak keempat buah cintanya dengan pesepakbola David Beckham. Victoria sangat bahagia, dan berpose bugil saat hamil adalah tindakan yang tidak tepat bagi dirinya. "Aku bukan termasuk orang yang suka berpose dan memamerkan kehamilan.


 
Jembatan Terpanjang di Dunia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 1 July 2011   23:12)

Setelah meluncurkan jalur kereta api cepat seperti roket, China pada Kamis (30/6) meresmikan jembatan terpanjang di dunia yang melintasi laut.


Jembatan yang diberi nama Jiaozhou Bay ini memiliki panjang 26,4 mil (42 kilometer). Sebagaimana diberitakan Daily Mail, Kamis (30/6), jembatabn ini menghubungkan kota pelabuhan Qingdao yang ada di kawasan timur negeri itu dengan pulau Huangdao.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Selamat Datang Mahasiswa Baru - 95.570 Peserta Rebut 6.178 Kursi
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 June 2011   06:43)

Lebih kurang 95.570 peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Medan (Unimed) 2011 harus kecewa.

Pasalnya dari jumlah pe­minat tersebut, cuma 6.178 yang diterima masuk di kedua PTN ini. Hasil SNMPTN 2011 yang diumumkan se­rentak, Kamis (30/6) mela­lui website usu.ac.id atau uni-med.ac.id mulai pukul 00.00 WIB.


 
Lapas Belum Bebas Narkoba
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 June 2011   06:24)

Peredaran narkotika dan aksi perjudian masih ber­langsung di Lembaga Pema­sya­rakatan (Lapas) dan Rumah Tahanan Negara (Ru­tan). Bahkan praktik itu di­duga turut melibatkan petugas (sipir), untuk mengambil keuntungan. Sumber Jurnal Medan yang merupakan mantan warga binaan di rutan Klas I Tanjunggusta Medan menyebutkan, saat menjalani tahanan dirinya menyaksikan praktik jual beli narkoba. "Kalau jual beli ganja, dulu hal yang biasa. Bahkan berbagi keuntungan dengan sipirnya," kata sumber tadi.


 
Jalan Layang Mustahil, Jalur Alternatif Tuntas 2012
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 June 2011   06:22)

Kondisi tanah di Jalan lintas Sumatera Aek Latong Ke­ca­matan Sipirok Kabupaten Ta­pa­nuli Selatan, dipastikan ti­dak akan bisa lebih baik. Hal ini dikarenakan kondisi tanah yang labil, karena berada di atas patahan.


Sehingga satu-satunya solu­si, melalui jalan alternatif dengan jarak tempuh yang jauh lebih panjang dibandingkan Aek Latong, jalan sebelumnya. Sedangkan upaya untuk pem­ba­ngunan jalan layang di ka­wasan ini, sangat tidak me­mungkinkan.


 
Rumah Rp3,5 Miliar untuk Puput
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 June 2011   06:21)

Baru-baru ini beredar kabar setelah me­nikah de­ngan ustad Susilo Wibowo atau lebih dikenal dengan sebutan ustad Gun­tur Bu­mi, Puput Me­lati diberi hadiah rumah seharga Rp 3,5 miliar. Ustad Guntur pun buru-buru membantah kabar tersebut.


Hal itu disampaikan di rumahnya di kawasan Bin­taro, Ta­nge­rang, Rabu (29/6). Ia men­je­laskan harga rumahnya itu hanya Rp 250 juta.


 
Ular Python Berkepala Dua
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 June 2011   06:15)

Mungkin kiasan ‘Ular Berkepala Dua’ untuk merujuk orang yang munafik dibuktikan dengan keberadaan hewan tersebut di dunia nyata.


Di daerah Villingen-Schwenningen, Selatan Jerman tahun lalu di-kagetkan dengan lahirnya seekor anak ular python berkepala dua. Melansir Daily Mail, Rabu (29/6), Ular bewarna hitam bercorak emas ini sekarang panjangnya mencapai 20 inchi.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Peserta Bangga Rahudman Jadi Saksi Nikah Massal
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 June 2011   06:16)

Sebanyak 120 pasangan da­ri keluarga kurang mampu mengikuti nikah massal yang diselenggarakan Pemko Medan di lapangan Pasar V Kelurahan Rengas Pulau Kecamatan Me­dan Marelan. Ironisnya, pasa­ng­an yang dinikahkan sebagian besar masih berusia muda an­tara 17 hingga 30 tahun, meski ada di antara mereka terdapat pasangan dengan usia tertua 47 tahun.


 
Ribuan Orang Berpakaian Smurf
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 June 2011   06:03)

Pada Minggu (26/6) Kota Brussels dipenuhi dengan warna biru. Itu disebabkan sebanyak 4.617 orang baik tua maupun muda berkumpul dengan mengenakan kostum Smurf yang serba biru.


Sony Pictures Animation dan Columbia Pictures mendeklarasikan tanggal 25 Juni sebagai Global Smurfs Day. Acara tersebut dimaksudkan untuk menyambut pemutaran perdana film ‘The Smurf’ pada 29 Juni.


 
Arah - Glegh !!
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 June 2011   06:06)

Okeh: N Syamsuddin Ch Haesy

HAL paling menjengkelkan dalam kehidupan kita sehari-hari kini adalah mudahnya siapa saja menghinakan logika, dan mengubahnya menjadi akal-akalan. Sesuatu yang mudah, lalu menjadi sulit, dan sesuatu yang sulit tak pernah diurai menjadi mudah. Akibatnya, sulit kita menemukan konsistensi fikiran, sikap, dan tindakan.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Kerap Dandan dan Minta Pulang Ziarah
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 27 June 2011   07:40)

Terjawab sudah kelakuan aneh Dahniar (56), salah satu korban yang tewas dalam kecelakaan di Aek Latong, Minggu, kemarin.


"Akhir-akhir ini me­mang Ibu agak aneh kelakuannya, karena dalam seminggu ini ibu sering berdandan sehabis mandi. Ibu saya juga sering min­ta-minta pulang kampung untuk ziarah," jelas Julita (27), putri Dahniar di rumah duka jalan Bhayangkara 424, Medan Tembung.


 
Poldasu Gerebek Gudang CPO Milik Anggota Dewan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 27 June 2011   07:39)

Tim gabungan Polda Sumut menggerebek gudang ilegal Cru­­de Palm Oil (CPO) yang di­duga milik anggota DPRD Lang­kat di Desa Stabat Lama Keca­matan Sei Wampu Kabupaten Langkat, Sabtu (25/6). Peng­ge­rebekan ini terkait Operasi Sa­wit Toba 2011 untuk mengantisipasi pe­rampokan CPO yang semakin ma­rak dan brutal.


Sesuai dengan perintah Ka­polda Sumut Irjen Pol Wisjnu Amat Sasto untuk melakukan peng­­gerebekan terhadap gu­dang yang dijadikan tempat bocor­nya CPO. Salah satunya target gudang yang berada di Stabat Langkat.


 
Kejatisu Bela Hasan Basri
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 27 June 2011   07:37)

Kejaksaan Tinggi Suma­tera Utara (Kejatisu) meneliti du­gaan korupsi di Dinas Pen­didikan (Disdik) Medan. "Kita respon laporan masyarakat, dan sudah kita teliti, dan kita belum menemukan ada indi­kasi korupsi," kata Kepala Ke­jatisu, AK Basuni Masyarif SH kepada Jurnal Medan, kemarin.


Sebagaimana beberapa aksi massa mendesak agar Kejatisu mengusut dugaan praktik ada­nya dana pelicin dalam penya­luran Bantuan Operasional Se­kolah (BOS) sebesar 17 persen dari Kacabdis Pendidikan tahun 2005-2006 dengan potensi ke-rugian negara sebesar Rp 2 Mi-liar dan penyaluran dana BOS tahun 2006-2007 yang ber­po­tensi merugikan Negara sebesar Rp 3 Miliar.


 
Gelar Keraton Surakarta
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 27 June 2011   06:22)

Kabar gembira da­tang dari pe-nya­nyi Rossa, kini dirinya mendapat kehormat­an menyan­dang ge­lar bangsawan dari ke­raton Su­rakarta. Kini namanya ber­ubah menjadi Kanjeng Mas Ayu Tu­meng­gung Sri Ros­sa Swara­ka­loka.


Gelar itu langsung di­­beri­kan oleh Ra­ja Kra­ton Sura­karta, Paku­bu­wono ke XIII, Te­djo­­wulan hari ini (26/6). Ia pun merasa bangga dengan gelar kehormatan itu.


 
Wanita Berpayudara Alami Terbesar
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 27 June 2011   07:22)

Meski namanya dinobatkan oleh Guinness Book of World Record sebagai Wanita Berpayudara Alami Terbesar, Annie Hawkins-Turner (52) justru mengalami masa lalu yang menyedihkan.


Wanita dari Atlanta, Georgia, Amerika Serikat ini mengungkapkan dalam sebuah wawancara UK TV kemarin bahwa sejak kecil dia selalu diejek-ejek temannya dan orang asing sering mengusiknya. Melansir Daily Mail, Minggu (26/6), dada Annie memiliki berat delapan stone (50 kilogram) dan ia harus mengenakan bra konvensional berukuran 102 ZZZ.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Dipukuli Sipir, Tahanan LP Tewas
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 June 2011   06:33)

Seorang tahanan di Lapas Tanjung Gusta, Ayung dilapor­kan tewas saat men­jalani perawatan di RS Bina Kasih Sunggal, Kamis (23/6) sekitar pukul 09.00 WIB.


Informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, warga Sunggal Pasar V Gang Petisah Medan itu tewas diduga akibat penganiayaan yang dilakoni oknum sipir Lapas tunggal.


 
Rektor USU Perlu Evaluasi Keberadaan SEC (3-Habis)
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 June 2011   06:29)

Dikti Harus Tinjau Langsung Program Wirausaha di USU

Dari uraian tulisan sebelumnya ada hal-hal yang menimbulkan tanda tanya dalam proses penyaluran hibah oleh SEC USU. Diantaranya adalah: mengapa SEC USU sedemikian tertutupnya atas nama-nama pemenang dan dana hibah yang mereka terima.

Selanjutnya adalah kemungkinan SEC USU memberikan laporan ke Dikti yang tidak men­cerminkan kondisi sesungguhnya, penyaluran sebagian pemenang hibah yang hanya 60 persen hingga evaluasi kinerja SEC USU sendiri.


 
Rahasia Anak Ketiga Bocor
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 June 2011   06:21)

Eks Suami Mulan Ja­meela, Harry Nu­gra­ha mengungkapkan dirinya telah ber­temu dengan bayi perempuan Mulan, bahkan ia me­ngetahui ayah dari bayi ketiga pelantun 'Mahkluk Tu­han Paling Seksi' itu. Na­mun, Mulan tetap bungkam.


Saat ditemui di pe­lucuran 'Souniq Fu­tu­re Digital Mu­sic', Hard Rock, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (23/6). Mulan tetap tak mau me­­nang­gapi pengakuan mantan sua­minya.


 
Kapel Dihiasi Ribuan Tulang Manusia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 June 2011   06:20)

Di Sedlec, sebuah daerah pelosok di Kutna Hora, Republik Ceko terdapat sebuah kapel unik namun menyeramkan. Dekorasi yang terdapat di dalam kapel tersebut dihiasi ribuan tulang tengkorak manusia.


Di bagian langit-la­ngit terdapat susunan tengkorak manusia yang ditata dengan sentuhan seni Eropa. Selain itu, di dinding terdapat sejumlah lambang yang juga dibentuk dari tulang manusia. Bukan hanya itu, tempat lampu di altar serta lampu gantung kesemuanya dibentuk dari tulang belulang manusia.