Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Pungli Menggurita di BPPT Medan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 31 March 2011   09:47)

Praktik pungutan liar (pungli) di Badan Pelayanan Per­izin­an Terpadu (BPPT) Kota Me­dan yang mengeluarkan perizi­nan usaha perdagangan di kota ini, disinyalir semakin menggurita.


Sugisno SH salah seorang pe­­­­laku usaha pada Jurnal Me­dan, Rabu (30/3) menyebutkan, prak­­tik pungutan liar (pungli) ini terbilang sangat halus dan rapi sehingga sangat sulit untuk pembuktiannya.


 
Soal Judi Togel - Polisi Geledah Rumah Ketua DPRD Labuhanbatu
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 31 March 2011   09:44)

Rumah pribadi Ketua DPRD Labuhan Batu, Ellya Rosa Siregar di Jalan Iwan Maksum Gang Ujung Bandar Kelurahan Lobusona Keca­matan Rantau Selatan La­buhan Batu digerebek Tindak Pidana Umum (Tipidum) Di­rektorat Reserse dan Kriminal (Direskrim) Poldasu, Selasa (29/3) sekira pukul 23.00 WIB karena dijadikan markas judi togel. Enam tersangka diamankan, berikut barang buktinya.


 
Kepala BPPT Medan Wiriya Alrahman - Silakan Lapor, Bawa Bukti!
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 31 March 2011   07:02)

Setiap warga, pengusaha, atau pihak lain yang me­rasa dikutip uang pengurusan di luar biaya ketetapan sebelumnya segera melapor. ­Siapa pengusaha yang dikutip pungutan liar itu? K­alau memang betul dia dipungli, silakan datang be­sok ke kantor akan saya tung­­gu. Bawa bukti lengkap, k­a­pan dia mengurus surat izin, dengan siapa, apa jenis usahanya?


 
Laura Basuki Sedih Lihat Film Indonesia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 31 March 2011   07:09)

Artis cantik Laura Ba­suki di­buat sedih. Pa­sal­nya, keka­sih pe­ngusaha Leo San­jaya ini me­­nilai film In­donesia banyak me­­nyuguhkan cerita ho­­­ror dan seks. Oleh se­­bab itu, tepat 61 tahun usia perfilman In­do­ne­sia, Lau­ra ber­harap film In­do­ne­sia semakin ber­mutu.


"Malas ditanyai orang me­ngenai film Indonesia yang ba­nyak me­nam­pil­kan horor dan seks. Se­dih sa­ja sih, karena ba­nyak yang nggak bagusnya da­ripada yang bagus.


 
Hotel Tertinggi Sedunia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 31 March 2011   09:39)

Hong Kong membuat gebrakan baru dengan membangun sebuah gedung pencakar langit yang diklaim sebagai hotel tertinggi sedunia.


Hotel Ritz-Carlton Hong Kong terletak di bagian paling atas International Commerce Centre (ICC). Gedung ICC ini memiliki tinggi 448 meter. Di lantai 102 hingga 118 dari gedung itulah terletak hotel berbintang lima tersebut yang memiliki 312 kamar menghadap ke pemandangan kota dan pelabuhan.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Pengamanan Sidang Perampokan CIMB Niaga Berlebihan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 March 2011   09:56)

Sidang perdana kasus pe­ram­­pokan Bank CIMB Niaga, Se­­la­sa (29/3) dibanjiri pengunjung. Polisi mengantisipasinya de­­ngan pengamanan amat ke­tat. Selama sidang yang berlangsung lima jam, suasana amat te­gang.


 
Sindikat BPKB Palsu - Ibu dan Bayinya Masuk Penjara
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 March 2011   07:56)

Seorang bayi berumur lima bu­lan terpaksa ikut mendekam di penjara gara-gara ibunya, Sur­ya Ningsih (32) terlibat sin­dikat pemalsu Buku Pemilik Ken­deraan Bermotor (BPKP). Se­nin (29/3) kamarin, warga Pe­ru­mahan Harjosari Jalan Garu II B


Medan Amplas itu terlihat se­dang mengasuh bayinya di balik tahanan Reskrim Polres La­buhanbatu.
“Kita masih punya tanggung ja­wab moral. Anaknya ikut dengan ibunya, tapi kita beri ke­long­garan, tidak di dalam sel dan sebagainya, yang jelas di luar tahanan. Namun tetap dia­wa­si dia di tempat mana,” jelas Plt Kepala Bidang (Kabid) Hu­mas Polda Sumut, Kombes Pol Drs Hery Subian Sauri kepada war­tawan, usai peluncuran Jur­nal Medan di gedung Wisma Ben­teng.


 
Rahudman: Urus Langsung KTP ke Camat
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 March 2011   07:49)

Walikota Medan Rahudman Harahap berterimakasih kepada Jurnal Medan untuk berita “War­ga Medan Merasa Di­bo­ho­ngi”. Dia menganggap berita itu merupakan koreksi positif bagi aparat jajarannya dalam mela­yani urusan warga. “Kritik se­perti ini yang saya butuhkan, se­hingga saya bisa bercermin un­tuk memperbaiki diri,” kata Ra­hudman saat menghadiri peluncuran Jurnal Medan, kemarin.


Di sisi lain, Rahudman meng­imbau masyarakat agar mengurus sendiri KTP gratis ke kantor camat. Pasalnya, pencetakan di­ker­jakan di kecamatan, jadi program ini lebih mendekatkan ma­syarakat ke tempat pengurusan. Dengan demikian, rang­kaian transaksi dengan da­lih yang beragam bisa terhindari.


 
Anak Domba Berkaki Lima
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 30 March 2011   07:35)

Sekilas tidak nampak keanehan jika anak domba ini berlari lincah dengan kawanannya. Namun jika diperhatikan dengan teliti, binatang ini berkaki lima.


Daily Mail, Selasa (29/3) menulis, anak domba yang diberi nama Jake the Peg ini terlahir dengan kondisi dua kaki belakang dan tiga kaki depan. Uniknya, meski dia memiliki kaki tambahan, hal itu tidak mencegahnya berlarian di lapangan rumput di Newnham, Northamptonshire, Inggris.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Jurnal Medan

 
Soal KTP Gratis - Warga Medan Merasa Dibohongi
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 29 March 2011   07:37)

Kebijakan Walikota Medan menggratiskan biaya urusan Kartu Tanda Penduduk (KTP) masih terhambat di lapangan. Faktanya, rata-rata warga yang ingin mengurus KTP masih dipungut biaya dengan berbagai dalih, mulai dari uang rokok sampai uang minyak.

Menurut anggota Fraksi Demokrat DPR RI Imran Muchtar, penyimpangan program KTP gratis di Medan oleh oknum di lapangan sama saja dengan pembohongan.


“Kita sudah terlalu lelah dibohongi. Seharusnya program KTP gratis itu meringankan rakyat bukan malah menambah beban rakyat. Jangan dibiarkan, diperlukan tindakan tegas kepada oknum aparatnya,” ujarnya kepada Jurnal Medan, Senin (28/3).


 
Hari Ini Sidang Perampokan Bank CIMB Niaga - Pak Hakim, Tolong Hukum Berat Penembak Suami Saya...
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 29 March 2011   07:31)

Menurut rencana, PN Medan menggelar sidang kasus pe­rampokan Bank CIMB Niaga Ja­lan Aksara Medan, Selasa (29/3) hari ini. Sebanyak 600 per­­sonel Polresta Medan dan Pol­da Sumut disiapkan untuk meng­­­amankan jalannya sidang ka­sus perampokan yang dikait­kan dengan terorisme itu.


Perampokan yang terjadi 18 Agustus 2010 itu, ternyata ma­sih menyisakan duka menda­lam bagi Fristi Hasibuan (29) istri almarhum Briptu Manuel Si­­manjuntak, yang ditembak ma­­ti para perampok. “Saya ti­dak banyak keinginan, meng­iku­ti aturan hukum saja dan ber­­harap pelaku dihukum be­rat. Pak, hakim, tolong penembak suami saya dihukum be­rat,” harap Fristi.


 
Einstein, Kuda Terkecil
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 29 March 2011   07:27)

Tingginya hanya 20 inchi atau 35,5 sentimeter dan pernah muncul di sejumlah ta­ya­ngan tv dunia termasuk Oprah. Dia­lah, Einstein, kuda terkecil sedunia.


Melansir Daily Mail, Minggu (27/3), kuda mungil ini akan me­rayakan ulang tahunnya yang pertama bulan depan. Ku­da yang di­pelihara di se­buah peterna­kan di Barnstead, New Ham­pshire, Amerika ini me­mi­kat perha-tian banyak orang.


 
Arah | Haluan Masa Depan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 29 March 2011   07:14)

PERUBAHAN adalah keniscayaan! Mereka yang mempunyai spirit hidup lebih baik, berkomitmen terhadap perubahan. Bukan sekadar berubah, karena sebaik-baiknya perubahan mesti dilakukan secara terencana, jelas focal concern-nya, sesuai dengan driving force (kekuatan pendorong) yang menyangganya, jelas visi dan misinya, tegas indikator pencapaiannya dalam time line perubahan yang disepakati.


Bagi institusi sosial seperti media, perubahan bukan sekadar berganti nama dan tidak sama dengan ‘operasi kelamin.’ Terutama, karena sebagai institusi sosial, media menjadi bagian integral dari realitas masyarakatnya.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Terlibat Pemerasan Rp 150 juta - Panitera PN Medan Terancam Dipecat
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 March 2011   07:09)

Panitera pengganti dari PN Medan, ES (50) yang terlibat pemerasan Rp 150 juta terhadap keluarga terdakwa kasus narkoba terancam dipecat.

"Jika nantinya ES terbukti melakukan tindak pidana pemerasan akan dikenakan sanksi sesuai dengan beratnya pelanggaran yang dilakukan. Sanksi terberat, pemecatan, " kata Humas PN Medan, Ahmad Guntur saat dihubungi Global via ponsel, Minggu (27/3).


 
Lanham, Si Manusia Terelastis
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 March 2011   07:09)

Melihat pria ini berdiri, mungkin kita menduga ada sesuatu yang salah padanya. Wajah dan tubuh pria ini menghadap ke kanan, namun kedua kakinya menghadap ke kiri. Jangan bingung. Memang pria ini dijuluki Mr Elastis dan tak lama lagi namanya dicantumkan Guinness Book World Record sebagai Manusia Terelastis Sedunia.


 
Selly, Penipu Cantik Tertangkap
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 March 2011   07:09)

Inilah akhir perjalanan sang penipu cantik, Selly alias Selly Yustiawati alias Rasellya Rahman Taher (26). Setelah satu tahun menghilang, Selly akhirnya ditangkap polisi di Denpasar, Bali.


Kapolsek Denpasar Selatan, Leo Martin Pasaribu, mengatakan penangkapan tersebut bermula dari adanya informasi keberadaan yang bersangkutan di Bali. Wanita berparas cantik dengan rambut lurus ini ditangkap petugas saat menginap dari kamar hotelnya di Hotel Amaris Kuta.


 
Ujung Pena | Memahami dengan Cinta
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 28 March 2011   07:09)

Oleh: N Syamsuddin Ch HAESY

LUSTRUM atau lima tahun usia Harian Global, sejak terbit 15 Maret 2006, akan ditandai dengan peristiwa bersejarah: berubahnya nama Harian Global menjadi Harian Jurnal Medan. Meski tetap berfikir global dalam menyikapi paradigma kehidupan dengan segenap peristiwa yang menyertainya, kami akan bertegas diri menjadi jurnal atas seluruh peristiwa yang terjadi di seluruh aspek kehidupan kita.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Anggaran AS Menipis
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   08:40)

Operasi militer Sekutu terhadap Libya memakan ongkos mahal. Bahkan, pemerintah Amerika Serikat (AS) kewalahan dengan biaya operasi yang begitu besar dan tengah meminta bantuan untuk Pentagon yang telah 'kekurangan dana'.


Perlu diketahui, sebuah rudal yang ditembakkan menghabiskan Rp 8,7 M dan pada hari pertama sudah 162 diluncurkan. Jatuhnya pesawat tempur F-15E Selasa (22/3) lalu, juga memakan biaya Rp 261 M.


 
Gempa 5,5 SR Guncang Sumut
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   08:40)

Gempa mengguncang wilayah Sumatera Utara, Jumat (25/3) pukul 16.14 WIB. Gempa kali ini berkekuatan 5,5 skala richter (SR) berpusat di 46 km barat daya Padang Sidempuan. Meski guncangannya tak terasa sampai ke Medan, namun warga yang mengetahui informasi tersebut heboh.


Kepala Bidang Data dan Informasi Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, Hendra Suwarta mengatakan, gempa memiliki kedalaman 80 km dari permukaan bumi.


 
Gatot Evaluasi Sekda dan Direksi PDAM Tirtanadi
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   08:30)

Mengawali masa tugas pertamanya sebagai Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho mengevaluasi kinerja pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).


Hal itu dikatakan Gatot menjawab pertanyaan wartawan usai menghadiri Seminar Nasional Pengembangan Profesional Guru di Hotel Madani Medan, Jumat (25/3).


 
Anak Domba Berwajah Anjing
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   07:30)

Seorang peternak di China mengklaim salah seekor dombanya melahirkan anak anjing. Namun, para ahli hewan menduga anak domba tersebut terlahir dengan kondisi kelainan gen.


Melansir Orange.co.uk, Jumat (25/3), Si pemilik kedua hewan ini, Liu Naiying, menyebutkan anak domba yang dilahirkan di Fugu, Provinsi Shaanxi, China.


 
Makanan Beradiasi Terdeteksi di Singapura
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   07:30)

Pihak otoritas Singapura, Jumat (25/3) mendeteksi bahan radioaktif pada sayuran yang diimpor dari Jepang. Sayuran itu diketahui ditanam di wilayah yang berdekatan dengan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima Daiichi.

Otoritas Pengawas Makanan Singapura (AVA) mengatakan, mereka menemukan jumlah kecil kontaminasi radiasi pada contoh makanan berupa mustard, peterseli dan dua sayuran impor yang merupakan hasil tanam dari Prefektur Tochigi, Ibaraki, Chiba dan Ehime.


 
Kata Populer LOL dan OMG Muncul di Kamus Oxford
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 26 March 2011   07:30)

Kamus bahasa Inggris Oxford kini mencantumkan kata LOL dan OMG sebagai kata yang layak dijabarkan secara etimologis. Padahal, kata itu dianggap sebagai bahasa 'gaul'.


Menurut pihak Oxford English Dictionary, seperti dikutip dari Huffington Post, kata-kata tersebut sangat kuat berhubungan dengan bahasa dan komunikasi di media elektronik, serta dengan mudah masuk ke kehidupan masyarakat.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
600 Ribu Anak di Sumut Cacingan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 25 March 2011   09:25)

Sebanyak 600 ribu anak di Sumut, menderita cacingan. Dinkes Sumut mengimbau agar seluruh pemerintah kabupaten/kota menampung anggaran untuk penanggulangan cacingan.

Bardasarkan hasil survey Dinkes Sumut di 18 sekolah dasar pada 9 kabupaten/kota, prevalensi penyakit cacingan di Sumut masih tinggi, antara 50-90 persen. Mereka berasal dari golongan penduduk yang kurang mampu dan berisiko tinggi cacingan. Kesembilan daerah yang disurvei, Medan, Batubara, Pakpak Bharat, Madina, Deliserdang, Nias, Nisel, Taput dan Sergai.


 
Gatot Janji Kerja Maksimal
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 25 March 2011   09:25)

Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Gatot Pujo Nugroho berjanji akan menjalankan tugas dan tanggungjawabnya secara maksimal.


"Karena itu, saya berharap adanya sinergisitas antara eksekutif dan legislatif," ujar Gatot usai menerima Keputusan Presiden (Keppres) pengangkatannya menjadi Plt Gubsu, di sekretariat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kamis (24/3).


 
Danau Mendidih di Dominika
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 25 March 2011   09:25)

Warna danau ini biru keabu-abuan sama seperti danau lainnya. Namun, ada sesuatu yang membedakannya. Pada sejumlah titik terdapat gelembung-gelembung udara muncul di permukaan danau yang menandakan airnya mendidih.


Melansir situs resmi Dominica.dm, Kamis (24/3), danau ini memang mendidih dan oleh karena itu danau yang terletak di Taman Nasional Trois Morne Pitons, Dominika ini disebut Danau Mendidih. Pasalnya, panas airnya mencapai 82 hingga 91,2 derajat Celcius, danau ini diyakini sebagai sumber air panas terbesar kedua di dunia.


 
Sekilas Mengenang Elizabeth Taylor
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 25 March 2011   09:25)

Elizabeth Taylor, salah satu artis terkemuka dunia abad 20, meninggal dunia pada Rabu (23/3) di Los Angeles di usia 79 tahun. Peraih dua Oscar ini sudah lama sakit karena gejala gagal jantung.

Elizabeth Taylor, yang mendapat gelar kebangsawanan Inggris Dame, terkenal lewat film National Velvet, Cleopatra, dan Who's Afraid of Virginia Woolf?. Selain terkenal karena aktingnya di film, dia juga terkenal karena gonta-ganti suami, termasuk aktor Richard Burton yang merupakan salah satu dari tujuh suaminya.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Sidang Kasus CIMB Niaga - Hakim Dikawal Sampai Rumah
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:21)

Pengadilan Negeri (PN) Medan menjadwalkan sidang perkara perampokan Bank CIMB Niaga, Jalan Aksara Medan dan penyerangan Markas Polsek Hamparan Perak, digelar pada 29 Maret mendatang. Para hakim cemas dan minta pengamanan sampai di rumah.


Hal itu dikatakan Humas PN Medan, Jonny Sitohang SH, MH kepada wartawan, Rabu (23/3). Menurutnya, perkara teroris ini mendapat perhatian dari seluruh hakim yang ditunjuk menangani persidangan, khususnya menyangkut pengamanan. "Hakim mendapat pengamanan penuh baik di persidangan maupun saat berada di rumah," ujarnya.


 
Perang Libya - Gaddafi Yakin Menang
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:13)

Muammar Gaddafi, Rabu (23/3) akhirnya muncul dalam siaran televisi untuk menyampaikan pidatonya. Dalam pidatonya kali ini dia meyakinkan pasukannya akan menang.


Pemimpin Libya ini muncul di Tripoli, yang porak-poranda setelah diserang sekutu AS. Gaddafi menegaskan, seluruh tentara Islam harus bergabung dengannya.


 
Bocah Raksasa 60 Kg
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:13)

Bocah ini terlahir normal dengan berat 2,6 kilogram. Namun, sejak ia berusia tiga bulan, berat badannya terus mengalami peningkatan. Kini, di usianya yang 3 tahun, bocah asal China ini memiliki berat 60 Kg.


Daily Mail, Rabu (23/3) menulis, selera makan Lu Hao sangat luar biasa. Ia sanggup menyantap 3 mangkuk nasi sekaligus. ''Porsi makannya lebih banyak daripada saya dan ibunya,'' kata Lu Yuncheng, ayah Lu Hao.


 
Fidel Castro Keluar dari Partai Komunis
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:13)

Fidel Castro, mantan presiden Kuba Selasa (22/3) waktu setempat mengatakan dirinya telah keluar dari organisasi kepartaian Komunis termasuk sebagai ketua sejak 2006. Dalam pemberitaan di media milik pemerintah Kuba, pernyataan Castro tampaknya bertujuan meredam spekulasi tentang masa depannya sebelum kongres partai bulan depan.


Meski dikenal luas ia tidak melakukan pekerjaan sehari-hari memimpin partai, dia tidak pernah terbuka mengundurkan diri seperti yang ia lakukan pada Februari 2008. "Saya mengundurkan diri tanpa ragu-ragu untuk semua posisi di negara dan politik, bahkan Sekretaris Pertama Partai, ketika aku jatuh sakit dan aku tidak pernah mencoba latihan setelah proklamasi tanggal 31 Juli 2006," tulisnya.


 
Mengenal Kode Operasi Libya “Odyssey Dawn”
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:13)

Kode nama dari Amerika Serikat (AS) untuk aksi militer gabungan ke Libya, berdasarkan Resolusi Dewan Keamanan PBB nomor 1973, adalah Odyssey Dawn. Operasi ini diluncurkan pada Sabtu (19/3) yang bertujuan menghentikan pasukan Pemimpin Libya Muammar Khadafi melukai rakyat sipil tak berdosa.


Resolusi itu sendiri merupakan pemberlakuan zona bebas terbang (no-fly zone) di wilayah udara Libya. Sehingga pasukan yang masih setia kepada Gaddafi tak bisa menggunakan jet-jet tempur untuk menembaki dan membom pada pengunjuk rasa. Persetujuan Liga Arab berperan besar dalam lolosnya resolusi tersebut, meski baru Qatar yang memberikan bantuan militer di Libya. Rusia, China, Jerman dan Brasil menyatakan abstain dengan berbagai alasan kekhawatiran.


 
AS Bantah Serangan atas Warga Libya
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 24 March 2011   07:13)

Militer Amerika Serikat (AS), Rabu (23/3) menyelidiki kabar pasukan mereka menembaki warga sipil Libya saat menyelamatkan dua awak pesawat tempur yang jatuh di negara itu. Namun, pihak Marinir AS membantah melakukan penembakan.

Stasiun berita Channel 4 News melaporkan enam warga sipil ditembak oleh pasukan AS saat mengevakuasi dua awak jet F-15 yang jatuh, yang diklaim AS akibat gangguan teknis, Senin kemarin di dekat Benghazi, kota kedua terbesar di Libya yang menjadi basis perlawanan anti rezim Muammar Khadafi. Wartawan Channel 4 menemui sejumlah korban di rumah sakit setempat, dan seorang di antara mereka harus diamputasi pada salah satu kakinya.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Program Beasiswa Libya - Mahasiswa Asal Sumut Terkatung-katung
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 23 March 2011   07:24)

Hari-hari ini tidak banyak yang dilakukan Afriansyah Harahap (24). Mahasiswa Akademi Dakwah Islam International, Tripoli Libya ini sudah tiga pekan ini tanpa kegiatan. Bila tidak menemui teman-teman lamanya, ia lebih banyak berkumpul bersama keluarga di Jalan Menteng VII Gang Bakti No 5 Medan.


Ketika Global menemuinya, Senin (21/3) lalu, Afriansyah tengah tekun menonton tayangan salah satu stasiun televisi yang menyiarkan berita Perang Libya. Sebanyak 112 rudal menghujani Tripoli, ibukota Libya. Serangan pesawat tempur Amerika dan sekutunya telah menewaskan lebih 60 orang. "Untunglah saya sudah pulang sebelum perang meletus," ujarnya.


 
Korupsi - Kejatisu Periksa Sekda Langkat
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 23 March 2011   07:50)

Pengusutan kasus penyimpangan penggunaan APBD Langkat tahun 2002-2007 sebesar Rp 102,7 miliar terus berkembang. Setelah menahan mantan Bendahara Umum Pemkab Langkat, Buyung Ritonga, Selasa (22/3) Kejaksaan Tinggi Sumut (Kejatisu) memeriksa enam orang saksi terkait pengadaan 34unit mobil Isuzu Panther untuk anggota DPRD Langkat.


Di antara enam saksi yang diperiksa, salah satunya Sekda Pemkab Langkat Surya Djahisa. Lima saksi lainnya, mantan Sekda Langkat periode 2002-2007 Masrizen, Mantan Kabag Umum dan Asisten II Pemkab Langkat tahun 2002-2011 Amir Hamzah, Direktur CV Ansor Bintang Sembilan Machsin, Kepala Cabang PT Astra Internasional Isuzu Medan, Samuel Pilo Bunga dan Supervisor PT Astra Internasional Isuzu Medan, Hendra.


 
Sepeda Motor Terbesar
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 23 March 2011   07:50)

Ingin mengendarai sesuatu yang unik? Coba saja Dream Big Bike. Sepeda motor mirip Harley ini memiliki ketinggian 3,4 meter.


Sebagaimana diberitakan All Voices baru-baru ini, panjang sepeda motor ini mencapai 6,2 meter. Sedangkan beratnya sekitar 2.948 kg. Selain itu, terdapat 6 tempat duduk dipasangkan di sepeda motor ini termasuk untuk si pengendara. Tinggi roda yang dipasangkan di Dream Big Bike ini mencapai 1,8 meter.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Pemko Medan Tegas Larang Ahmadiyah
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   08:13)

Pemerintah Kota Medan akhirnya dengan tegas melarang kegiatan Ahmadiyah. Larangan tersebut berdasarkan keputusan rapat Muspida Plus dan mengacu pada Surat Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri.


Rapat dipimpin Walikota Medan Rahudman Harahap di Ruang Rapat I Balai Kota, Senin (21/3). Hasil rapat menegaskan, untuk mempertegas larangan tidak cukup hanya mengandalkan SKB Tiga Menteri. Menurut Rahudman, pihaknya akan menerbitkan Peraturan Wali (Perwal) Kota Medan tentang larangan kegiatan dan aktivitas Ahmadyah."Sudah kita membuat drafnya, hanya tinggal melengkapi beberapa pasal atas saran dan masukan dari unsur Muspida. Peraturan itu juga berdasarkan atas rekomendasi dari Ketua MUI dan ormas-ormas Islam di Kota Medan," tandas walikota.


 
Pohon di Medan Rawan Tumbang - 578 Pohon Mahoni Butuh Perawatan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   08:02)

Tidak ada angin kencang, pohon angsana setinggi lebih 10 meter di Jalan Iskandar Muda Medan tiba-tiba tumbang menimpa mobil Kijang Innova BK 1938 IW dan melukai seorang warga, Senin (21/3). Pengamat lingkungan Jaya Arjuna menghitung, terdapat 578 pohon pelindung di Medan kurang perawatan dan rawan tumbang.


 
Ujung Pena | Serampang Laut
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   08:02)

Oleh: N Syamsuddin Ch HAESY

BAGI penggemar irama melayu, mungkin hafal lagu Serampang Laut. Ketika didendangkan dato' Seri Sharifah Aini, 'lagu jaman' ini begitu terkesan.


Lengkapnya, syair lagu itu berbunyi seperti ini: "Ini lagu serampang laut, dipakai orang serata negeri. Layar dikembang, kemudi dipaut. Bila kalanya, hanyut ke tepi. Lagu dinama serampang laut. Ditiup angin dari selatan. Layar dikembang kemudi dipaut. Kalau tak laju binasa badan. Lagu dinama serampang laut. Dinyanyi anak melayu. Hati terkenang mulut tersebut. Seluruh anggota lemah layu.'


 
Anjing Telinga Panjang
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   07:02)

ama anjing jenis Bloodhound di Amerika ini diabadikan Guinness World Record sebagai Anjing Bertelinga Terpanjang. Anjing yang diberi nama Tigger ini memiliki telinga sepanjang 34,9 cm atau 13, 5 inci untuk telinga kanan dan 34,2 cm atau 13,5 inci untuk telinga kiri. Tigger yang kini berusia 13 tahun ini, sebelumnya pernah memenangkan sejumlah ajang lomba pameran anjing. Hewan milik keluarga Bryan ini tinggal di St Joseph, Illinois, Amerika.

(Ari Julianto)


 
AS Klaim Serangan ke Libya Sukses
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   07:02)

Amerika Serikat mengklaim “Operasi Fajar Odyssey” selama dua hari ke Libya sukses. Tapi operasi militer ke Libya tak akan dihentikan sebelum Presiden Moammar Gaddafi tumbang. Operasi ini dilaporkan telah menewaskan 64 warga sipil.

Sumber militer AS menyebutkan, kekuatan Libya kini melemah. Disebutkan juga serangan semata-mata untuk melindungi warga sipil dari kekerasan pasukan Gaddafi. Penyerangan tak hanya dilakukan Amerika Serikat (AS). Militer Inggris dan Prancis pun ikut menyokong. Mereka memborbardir Libya dari udara. Sebaliknya pasukan Gaddafi hanya bertahan di darat dengan sesekali melontarkan senjata anti-pesawat tempur.


 
Amatiran Rekam Nebula Menakjubkan
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   08:02)

Astronot amatir merekam gambar menakjubkan nebula psikedelik di galaksi Bima Sakti. Mirip karya NASA, tidak disangka gambar itu diambil dari taman di belakang rumah.


Astronom amatir Gordon Rogers menghabiskan puluhan ribu poundsterling untuk membangun perangkat observatorium di belakang rumahnya di Long Crendon, Buckinghamshire, Inggris. Dengan sangat ambisius, ia membangun konstruksi bangunan tiga lantai agar anaknya yang berusia lima tahun, Chris, dapat turut berpartisipasi.


 
Sepatu Terbesar Sedunia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   07:54)

Mungkin Anda bertanya-tanya siapa sih yang mengenakan sepatu raksasa ini. Tentu saja tak seorang pun yang akan mengenakannya. Betapa tidak, sepatu ini memiliki ukuran 5,50 meter x 2,11 meter.


Melansir situs Guinness World Record Senin (21/3), sepatu ini tercatat sebagai Sepatu Terbesar yang pernah dibuat manusia. Selain ukurannya yang besar, sepatu ini juga cukup tinggi yaitu 2,90 meter.


 
Kamboja Batasi Usia Pria Asing Nikahi Wanita Lokal
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 22 March 2011   07:54)

Kamboja memberi syarat bagi lelaki asing yang ingin menikahi wanita lokal dengan peraturan harus berusia di bawah 50 tahun. Pemerintah mengatakan kebijakan ini sebagai upaya untuk mencegah eksploitasi dan mempromosikan cinta sesungguhnya yang disebut sebagai ''pernikahan kejujuran'', karena disinyalir banyak wanita muda Kamboja mau menikahi pria tua warga negara asing dengan alasan materialistik.


Tetapi peraturan ini hanya berlaku bagi lelaki asing tidak bagi perempuan asing atau lelaki Kamboja yang ingin menikahi perempuan asing. Sejumlah warga yang menjalani pernikahan campuran ini menyebut peraturan itu sebagai bentuk diskriminasi. ''Kami telah menikah selama 10 tahun, memiliki anak, kami baik-baik saja,'' kata Jim Gollogly seorang dokter asal Inggris yang menikahi istrinya warga Kamboja saat berusia 50 tahun.


 
 

Harian Global - Membangun Paradigma Baru

   Harian Global

 
Sidang Korupsi Langkat - Syamsul Bertemu Buyung Ritonga
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   07:01)

Terdakwa dugaan penyelewengan penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Langkat, Syamsul Arifin akan bertemu dengan mantan Bendahara Umum Kabupaten Langkat Buyung Ritonga, dalam sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (21/3) hari ini.


Buyung dihadirkan untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi. Selain bertemu Buyung, Syamsul juga akan bertemu Sekda Kabupaten Langkat Surya Djahisa yang juga akan menjalani pemeriksaan saksi.


 
Pendidikan di Pinggiran - Mimpi Guru dari Kampung Nelayan...
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   07:01)

Kurang lebih 15 menit waktu yang dibutuhkan untuk menyeberang dari dermaga menuju Jalan Kampung Nelayan Kelurahan Belawan I Kecamatan Medan Belawan. Tidak hanya ombak, cuaca buruk mengancam perjalanan.


Mulai pukul 06.30 WIB, Rancak Lumbangaol (35), usai mempersiapkan sarapan pagi buat suaminya, S Simatupang (37) dan ketiga buah hatinya, guru di Sekolah Dasar (SD) Negeri 068009 ini bergegas berangkat untuk mengajar.


 
Selamat Datang Irjen Pol Wisjnu
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   07:01)

Hari ini, Senin (21/3) Kepala Polda Sumut yang baru, Irjen Pol Drs Wisjnu Amat Sastro dijadwalkan tiba di Medan. Berbagai acara penyambutan pun dipersiapkan.


Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sumut, Kombes Pol Drs Hery Subian Sauri mengatakan, penyambutan dilakukan mulai dari Bandara Polonia Medan, lalu pada malam harinya makan bersama seluruh pejabat utama Poldasu di restoran Pondok Indah.


 
Kupu-kupu Terbesar Sedunia
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   07:49)

Dengan bentangan sayap sekitar 30 cm, kupu-kupu yang berhabitat di hutan-hutan Asia Tenggara ini termasuk yang terbesar sedunia.


Melansir All Sands.com baru-baru ini, dunia mengenal kupu-kupu ini dengan nama Atlas Moth (Attacus atlas) dan umumnya dapat dijumpai di hutan tropis di Indonesia, Sri Lanka, dan Malaysia.


 
Serangan ke Libya Dikecam China, Rusia & Uni Afrika
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   07:49)

Kementerian Luar Negeri China menyesalkan serangan udara yang dilakukan pasukan koalisi terhadap Libya, Minggu (20/3). Selain China, Rusia dan Uni Afrika juga mengeluarkan pernyataan yang serupa.

Dalam sebuah pernyataan, China menyebut serangan ke Libya mengganggu hubungan internasional. Rusia juga mengeluarkan pernyataan serupa dan meminta agar ada gencatan senjata secepatnya. Bagaimanapun pernyataan China tidak menyebutkan perihal gencatan senjata dan menekankan kalau China menghormati kedaulatan, kemerdekaan, persatuan dan integritas kawasan Afrika Utara.'


 
Mengenal Fenomena Supermoon
(Harian Global - Membangun Paradigma Baru, 21 March 2011   09:49)

Momen langka Supermoon terjadi di Indonesia pada pukul 19.10 GMT atau Minggu (20/03) pukul 02.10 WIB. Fenomena supermoon (Lunar Perigee) kemarin terjadi saat bulan berada pada jarak paling dekat dengan bumi kita. Bulan dan bumi pada supermoon ini berjarak 221.567 mil atau 356.578 kilometer.


Bulan berada di titik terdekatnya dengan bumi (perigee) dan sekitar sejam sebulannya adalah periode ketika bulan mencapai fase puncak purnama. Kombinasi seperti ini (perigee dan purnama) menghasilkan fenomena yang disebut supermoon dan hanya bisa terjadi 18 tahun sekali.