ANTARA News - Nasional

   Berita Terkini dari ANTARA News

 
Ditreskrim Telusuri Penyelundupan Narkoba di Rutan Makassar
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   19:23)
Ditreskrim Polda Sulawesi Selatan dan Barat menelusuri kasus penyelundupan narkoba ke kamar tahanan kejaksaan Edi Kurniawan di Rumah Tahanan Klas 1 Makassar, pada Jumat (11/3).
 
Wapres di Australia Lakukan Komunikasi dengan Presiden
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   19:09)
Wakil Presiden Boediono selama berada di Australia mengakui bahwa dirinya melakukan komunikasi dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono terkait dengan adanya pemberitaan dua media cetak Australia yang menyerang Presiden RI.
 
Direktur BNP2TKI Buka Nomor Pengaduan TKI Jepang
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   19:05)
Dua pejabat setingkat direktur di Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia di Jakarta, Sabtu, membuka nomor pengaduan keberadaan TKI di Jepang.
 
Pemerintah Kirim Tim ke Tokyo
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   19:02)
Pemerintah Indonesia mengirim tim pendukung ke Tokyo yang terdiri dari lima pejabat Kementerian Luar Negeri (Kemlu) pada Sabtu malam, demikian siaran pers Kemlu yang diterima Sabtu.
 
Ratusan Pengemudi Angkot Akan Demo Gubernur DKI
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   18:40)
Sekitar 250-an pengemudi angkutan kota (angkot) yang tergabung dalam Serikat Pengemudi Angkutan Bermotor Seluruh Indonesia (SPABSI) akan berunjuk rasa di depan Kantor Gubernur dan DPRD DKI menuntut pengalihan sejumlah kendaraan dari trayek yang padat ke trayek yang masih sedikit armadanya.
 
Komite 33 Anggap Berita The Age Provokatif
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   18:37)
Komite 33 mengaggap pemberitaan koran Australia The Age yang bersumber dari Wikileaks, bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah menyalahgunakan kekuasaan merupakan dokumen provokatoif dan dapat mengganggu stabilitas pemerintahan.
 
Tsunami Rusakkan Seluruh Rumah di Pantai Holtekamp
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   17:35)
Gelombang tsunami kiriman dari Jepang yang sampai di Jayapura, merusak seluruh rumah  warga yang bermukim di pesisir pantai wisata Holtekamp, distrik Muara Tami, yang berjarak sekitar 75 km  dari pusat kota Jayapura.
 
PDIP Bantah Bocoran WikiLeaks Soal Kiemas
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   16:29)
Politisi PDIP yang juga anggota Komisi III DPR RI Trimedya Pandjaitan menegaskan bocoran WikiLeask soal Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PDIP Taufiq Kiemas yang dimuat dua koran Australia, sama sekali tidak benar.
 
Ekspatriat Jepang di Bali Resah
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   16:23)
Banyak dari ribuan ekspatriat Jepang di Bali resah menyusul gempa bumi dahsyat disertai tsunami hebat yang melanda negerinya Jumat kemarin (11/3).
 
Demokrat Bantu Tim Bencana di Jepang
(ANTARA News - Nasional, 12 March 2011   16:11)
Satuan tugas Partai Demokrat membantu tim bencana di Jepang dalam rangka melaksanakan tugas sosial kemanusiaan guna nmeringankan beban para korban bencana di Negeri Sakura itu.
 

Comments are closed.